CARA MENGHILANGKAN BAU BADAN


Bau badan adalah bau yang tidak menyenangkan yang keluar dari dalam tubuh, dan merupakan masalah yang serius bagi sebagian orang yang senang bergaul dengan banyak orang, karena bau badan dapat menimbulkan perasaan minder dan membuat tidak percaya diri.

Nah bagi anda yang ingin selalu tampil wangi dan tetap segar, sebaiknya anda lakukan beberapa cara dibawah ini :
1. POLA HIDUP
Bau badan bisa terjadi akibat pola hidup jorok, tidak teratur diantaranya jarang mandi.
Untuk itu hindari bau badan dengan cara segera mandi setelah pulang kerja, setelah olah raga atau setelah beraktifitas yang mengeluarkan banyak keringat.
Lakukan mandi minimal 2 kali setiap harinya, untuk membersihkan tubuh dari bakteri penyebab bau badan.

2. DAUN BELUNTAS
Daun beluntas secara turun temurun diakui kasiatnya sebagai jamu penghilang bau badan.
Caranya :
.  Direbus kemudian dikonsumsi sebagai lalapan.
. Ditumbuk untuk diambil airnya, kemudian air daun beluntas dicampur dengan kunyit dan diberi sedikit asam dan gula, selanjutnya campuran tersebut direbus, setelah dingin dapat dikonsumsi sebagai minuman untuk penghilang bau badan.

3. JAHE
Rimpang Jahe selain sebagai rempah-rempah bumbu masakan, jahe juga memiliki kasiat penghilang bau badan.
Caranya yaitu ambil rimpang jahe bersihkan kulitnya dan dicuci bersih kemudian tumbuk pelan jangan sampai hancur ( digetes dalam bahasa jawa ) masukan kedalam gelas yang terisi air panas, campur dengan gula secukupnya, selanjutnya konsumsi sebagai minuman.
Rasa khas jae sedikit pedas dan hangat.

4. DEODORAN
Bau badan sering terjadi pada kulit yang ditumbuhi rambut misalnya, ketiak dan kemaluan tentunya.
Khusus untuk bau badan yang sumbernya dari ketiak, anda dapat menggunakan deodoran namun pilihlah yang sesuai dengan kulit anda karena deodoran memiliki dampak negatif yaitu meninggalkan flek hitam didaerah ketiak anda.

5. PARFUM
Parfum dapat memberikan aroma tubuh wangi yang menyegarkan sehingga dapat menambah rasa percaya diri seseorang
PIlihlah parfum sesuai selera anda dan gunakan tipis-tipis saja agar memberikan kesan alami dan tidak baunya menyengat.

Demikianlah ulasan saya tentang cara menghilangkan bau badan, semoga tulisan ini dapat memberikan manfaat pada para pembaca, terutama mereka yang memiliki kepedulian dengan penampilan.
Selamat mencoba dan salam dari jauh...




Share this

Related Posts

Previous
Next Post »